Temukan Berbagai Tips Menarik di Situs Ini

Yakin Kamu Siap Memiliki Kartu Kredit?

Yakin Kamu Siap Memiliki Kartu Kredit?

Berbelanja dengan memanfaatkan kartu kredit terasa menyenangkan. Cukup dengan membawa satu kartu, maka kamu bisa membeli barang yang kamu inginkan dan membayarnya nanti. Tentunya, selama barang yang kamu inginkan memiliki harga di bawah dari limit kartu kreditmu.

Keuntungan tersebut sering membuat kamu yang belum memiliki kartu kredit jadi tertarik untuk memilikinya. Apalagi sekarang desain kartu kredit juga dibuat menarik dan proses pembuatannya cenderung mudah. Namun sebelum memutuskan untuk membuatnya, ada baiknya kamu bertanya dulu ke dirimu sendiri, yakin kamu sudah siap untuk memiliki kartu kredit?

Hmm, kalau cuma menjawab saja kamu pasti bisa dengan mudah mengatakan, “Yakin dong, memang apa susahnya punya kartu kredit?” Padahal tidak sesederhana itu, loh. Kamu harus benar-benar memahami sifatmu dalam mengelola uang sebelum memilikinya. Beberapa pertanyaan berikut akan membantumu memutuskannya:

  • Apa penghasilanmu selalu habis setiap bulan?

Bagaimana bisa kamu membayar cicilan tagihan kartu kreditmu jika tanpa adanya utang saja penghasilanmu selalu habis setiap bulannya? Memiliki kartu kredit dan menggunakannya justru akan membuatmu semakin pusing dalam mengelola keuangan. Kecuali jika tujuanmu membuat kartu kredit hanya untuk cadangan dalam kondisi darurat, maka kamu masih bisa mempertimbangkan untuk memilikinya.

  • Apa kamu terlalu mudah tertarik membeli barang dan langsung melakukannya tanpa pikir panjang?

Kartu kredit akan semakin mempermudahmu dalam membeli barang yang kamu inginkan, bukan butuhkan. Apalagi untuk pembelian melalui e-commerce, kamu bisa menyimpan data kartu kredit yang membuat proses belanja semakin mudah dan cepat. Namun fasilitas ini seringkali justru menjadi petaka untuk kamu sebagai pemilik kartu kredit. Sebab, semakin sering kamu belanja maka tagihan yang harus kamu bayar juga akan semakin besar. Jika kamu tidak memiliki pengelolaan uang yang baik, bisa jadi beban cicilan kartu kredit ini akan membuatmu mengalami kesulitan keuangan.

  • Apa kamu memiliki tagihan utang sebelum mengajukan kartu kredit?

Apa kamu sudah memiliki utang lain sebelum memiliki kartu kredit? Misalnya seperti utang secara individu ke teman atau keluarga? Utang berupa pinjaman untuk pembelian kendaraan? Jika iya, maka lakukan analisa keuangan terlebih dahulu dan pastikan bahwa penghasilanmu masih bisa menutup tagihan kartu kredit jika kamu memilikinya.

Kartu kredit memang bisa menjadi penyelamat keuanganmu, tetapi jika dimanfaatkan secara tidak tepat justru bisa menjadi sesuatu yang menghancurkanmu. Kamu pastinya tidak mau kan hidup dengan dikejar hutang sepanjang waktu? Jadi bijaklah dalam menentukan apakah kamu siap atau tidak memiliki kartu kredit.