Pentingnya Memilih Kantor Berlokasi Strategis yang Mungkin Belum Anda Sadari

Jika Anda memiliki tempat bekerja yang strategis seperti di coworking space di Jakarta Selatan, mungkin Anda tidak begitu menyadari betapa repotnya bekerja di kantor yang lokasinya sulit dijangkau. Mungkin terdengar sepele tapi lokasi kantor dapat memengaruhi performa seseorang dalam bekerja. Selain dapat mengganggu performa bekerja, bekerja di kantor yang lokasinya kurang strategis pun dapat membuat biaya transportasi Anda membengkak. Jadi, perlu disadari bahwa penting sekali untuk memilih kantor yang berlokasi strategis. Mengapa demikian? Coba simak beberapa alasan di bawah ini!
Manfaat kantor berlokasi strategis bagi karyawan
- Memudahkan akses transportasi
Jika lokasi kantor strategis, keuntungan yang paling terasa adalah akses transportasi yang mudah. Anda memiliki banyak opsi untuk memilih transportasi umum karena biasanya banyak transportasi umum yang tersedia di sekitar kantor. Dengan akses transportasi umum yang mudah, biasanya Anda pun jadi lebih hemat biaya transportasi.
- Menghemat stamina dan menambah quality time
Karena mudah dijangkau dengan berbagai transportasi umum, biasanya Anda jadi lebih mudah mencari cara paling cepat untuk menuju ke kantor. Dengan demikian, Anda bisa mempersingkat waktu perjalanan dan memiliki lebih banyak waktu untuk beristirahat atau melakukan aktivitas lain.
- Dikelilingi fasilitas publik
Selain akses yang mudah, kantor yang berlokasi strategis biasanya dikeliling tempat makan dan fasilitas publik lainnya. Jadi, Anda tak perlu bingung untuk memilih tempat untuk makan siang atau melakukan keperluan lain.
Manfaat kantor berlokasi strategis bagi perusahaan
Tak hanya untuk karyawan tapi lokasi kantor yang strategis juga dapat memberikan manfaat yang cukup signifikan seperti berikut:
- Membantu pemasaran
Kantor yang berlokasi strategis biasanya akan sering dilalui oleh banyak orang, tak terkecuali para konsumen yang potensial. Nama perusahaan Anda dapat lebih mudah dikenal dan tentunya mempermudah calon konsumen untuk berinteraksi dengan perusahaan.
- Image perusahaan yang lebih baik
Selain membantu pemasaran, lokasi juga sangat penting dalam menentukan image perusahaan. Jika ingin meningkatkan image perusahaan, sebaiknya pilih lokasi kantor yang prestisius.
Bagaimana, kini Anda sudah menyadari betapa pentingnya memilih kantor yang berlokasi strategis, bukan?Nah selain lokasi pada saat Anda ingin menyewa, Anda juga perlu memperhatikan pemilihan ruang kantor yang sesuai untuk startup atau bisnis anda. (Rima)