Temukan Berbagai Tips Menarik di Situs Ini

Mau Menikah, Mending Urus Sendiri atau Gunakan WO, ya?

Mau Menikah, Mending Urus Sendiri atau Gunakan WO, ya?

Ketika Anda berencana untuk mengadakan acara pernikahan di hotel, Anda pasti tidak pusing memikirkan WO atau wedding organizer yang akan digunakan. Sebab, biasanya sudah ada wedding packages Jakarta hotel yang nantinya akan mengurus semuanya.

Lalu, bagaimana jika pernikahan Anda tidak diadakan di hotel? Haruskan tetap menggunakan wedding organizer ataukah mengurus semuanya sendiri?

Pada dasarnya, kedua pilihan tersebut memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Untuk lebih jelasnya, berikut ini adalah uraiannya.

Mengurus Sendiri Acara Pernikahan

Dengan mengurus semuanya sendiri, Anda bisa lebih bebas menentukan semuanya sesuai dengan keinginan Anda. Dari mulai suasananya, konsep, hidangan, dan sebagainya. Anda juga akan merasa lebih puas dan bangga ketika akhirnya acara pernikahan yang berlangsung sesuai dengan impian Anda. Sebab, semuanya adalah hasil perjuangan Anda sendiri. Keuntungan lainnya adalah, Anda dan pasangan dapat semakin saling mengenal satu sama lain terutama dalam hal selera masing-masing. Sebab, Anda dan pasangan harus bekerja sama selama persiapan pernikahan agar mendapatkan konsep yang sesuai dengan selera keduanya.

Namun, dengan mengurus sendiri artinya Anda harus rela meluangkan waktu serta tenaga untuk memastikan semua sesuai dengan keinginan. Tidak hanya itu, konsep yang Anda anggap bagus terkadang juga bisa menjadi kurang pas ketika tidak ditangani secara profesional.

Menggunakan Jasa WO

Ini merupakan cara yang banyak dipilih pasangan yang serba ingin praktis. Dengan menggunakan jasa WO, terutama jika WO sudah menyediakan paket all-in, maka Anda cukup memberikan informasi pernikahan yang diinginkan saja. Selanjutnya, WO yang akan mengatur semuanya. Menggunakan WO juga bisa menjadi cara tepat jika Anda dan pasangan sama-sama bekerja dan sulit mencari waktu bersama untuk mengurus persiapan pernikahan.

Namun, WO yang menyediakan jasa all-in tetaplah memiliki kekurangan. Misalnya saja ada pilihan hidangan, konsep, atau lainnya yang ternyata kurang sesuai dengan selera Anda. Namun, Anda tetap harus memilih salah satunya karena sudah termasuk ke dalam paket. Atau, Anda dilarang membawa hidangan lain dari luar karena semua harus ditangani oleh WO yang digunakan.

Lalu bagaimana dengan biaya?

Tidak ada yang bisa menjamin WO lebih murah daripada menyiapkan sendiri atau sebaliknya. Pasalnya, ada terlalu banyak hal yang memengaruhi besar kecilnya biaya pernikahan.

Jadi, manakah yang lebih baik? Tentunya keduanya sama baiknya, tinggal Anda yang menyesuaikan dengan kondisi Anda sendiri.

Semoga bermanfaat!