Temukan Berbagai Tips Menarik di Situs Ini

Mau Memasang Instalasi Pipa Air Bersih, Perhatikan Hal Ini!

Mau Memasang Instalasi Pipa Air Bersih, Perhatikan Hal Ini!

Memasang instalasi pada saluran pipa air bersih yang baik dan benar tentu sangat penting sekali dilakukan. Kenapa? Yaa, dengan dipasangnya instalasi pada saluran air dengan baik dan benar, maka kita akan mendapatkan air bersih dengan kualitas yang baik. Ketika memasang instalasi untuk saluran air bersih, alangkah baiknya kita harus memperhatikan beberapa hal terlebih dahulu. Ini bertujuan untuk menghindari terjadinya kebocoran, setelah instalasi terpasang di saluran air di rumah maupun perkantoran. Dan juga, kita akan mudah mendapatkan air bersih dari sumber yang terpercaya.

Nah, apa saja yang harus diperhatikan pada saat kita memasang instalasi untuk saluran air bersih? Berikut beberapa di antaranya:

Model Instalasi yang Akan Digunakan

Apabila akan menggunakan instalasi untuk saluran air, maka terdapat dua jenis model instalasi yang bisa digunakan.

  • Instalasi dengan Sistem Tertutup. Instalasi saluran air model ‘sistem tertutup’ lebih dikenal dengan sambungan melingkar. Maksudnya, seluruh ujung pipa tersambung dengan baik tanpa putus. Kelebihan dari instalasi sistem tertutup yaitu menahan tekanan air lebih kuat, dan apabila kran air di buka secara bersamaan maka debit air akan sama. Dan juga, harga instalasi sistem tertutup lebih mahal dibanding sistem terbuka.
  • Instalasi dengan Sistem Terbuka. Harga Instalasi sistem terbuka jauh lebih murah dibandingkan instalasi sistem tertutup. Apabila salah dalam pemasangan instalasi sistem tertutup, maka akan menimbulkan banyak masalah seperti lepas dari sambungan, bocor, dan lainnya. Dan, jika terjadi kerusakan pada instalasi sistem tertutup, akan membuat air tidak tersuplai dengan baik.

Letak Pemasangan Instalasi

Apabila akan memasang instalasi, harus memperhatikan letak pemasangan terlebih dahulu. Biasanya, ada dua metode pemasangan yang bisa dijadikan pedoman;

  • Tertanam. Untuk metode tertanam, maka instalasi saluran air diletakkan di bawah tanah. Dengan metode tertanam, tentu saja lebih terlihat rapi. Namun, ada kekurangan yang ditimbulkan yaitu sangat sulit apabila sedang memperbaiki maupun merawatnya.
  • Menempel. Instalasi saluran air dengan metode menempel, akan mempermudah ketika merawat dan memperbaikinya. Namun, ketika saluran air ditempel di dinding terlihat tidak rapi.

Bahan Material yang Digunakan.

Sekarang, ada banyak sekali jenis bahan material instalasi yang dijual di pasaran contohnya besi, PVC, dan stainless steel. Dengan melihat kelebihan dan kekurangan dari masing-masing material, maka kita akan mendapatkan material instalasi saluran air terbaik yang akan kita gunakan.

Demikianlah hal yang harus diperhatikan, apabila mau memasang instalasi pada pipa air bersih. –Sh–