Temukan Berbagai Tips Menarik di Situs Ini

Jangan Pergi Umroh Sebelum Tahu Tips Ini!

Jangan Pergi Umroh Sebelum Tahu Tips Ini!

Setiap umat muslim pasti ingin melaksanakan umroh. Namun, bukan hanya soal memilih paket umroh yang tepat, sebelum melaksanakan umroh, penting hukumnya untuk mengetahui apa saja yang perlu dipersiapkan dan kapan waktu yang tepat untuk berangkat. Banyak hal-hal yang kelihatannya sepele tapi akan sangat membantu Anda ketika umroh nanti.

Nah, berikut inilah beberapa tips sebelum berangkat umroh yang perlu Anda ketahui!

  • Pilih waktu ketika cuaca sedang bersahabat

Arab Saudi memiliki iklim gurun. Perbedaan suhu antara musim panas dan musim dinginnya bisa dibilang cukup ekstrem. Saat musim panas berlangsung sekitar bulan Juni hingga Agustus, cuacanya bisa mencapai lebih dari 45 derajat celcius. Sedangkan saat musim dingin (November-Februari), suhunya bisa sangat rendah hingga mencapai 8 derajat celcius.

Waktu paling bersahabat untuk pergi umroh, yaitu pada bulan Maret-Mei karena cuacanya terbilang sejuk dan tidak terlalu dingin.

  • Gunakan pakaian yang nyaman

Namun, biasanya banyak orang yang berminat untuk melaksanakan umroh di bulan Ramadhan. Jika memang Anda memutuskan untuk pergi di bulan Ramadhan dan sedang musim panas, maka persiapkanlah pakaian dengan bahan yang lembut dan nyaman. Sebaiknya gunakan pakaian berwarna putih agar tidak menyerap panas sinar matahari. Namun, jika cuaca sedang dingin, jangan lupa bawa jaket tebal dan syal. Pokoknya perhatikan pakaian yang Anda bawa. Jangan sampai ibadah jadi terganggu karena pakaian tidak nyaman.

  • Hindari high season

Untuk Anda yang memiliki keterbatasan budget umroh, sebaiknya hindari saat-saat di mana permintaan sedang tinggi. Misalnya seperti musim liburan, menjelang haji, bahkan saat menjelang bulan Ramadhan. Pada high season tersebut, umumnya harga paket umrah akan naik.

  • Pilih biro perjalanan umroh terpercaya

Ini dia hal yang paling penting dilakukan sebelum menjalankan ibadah umroh. Kini memang sudah banyak agen perjalanan umroh. Namun, tugas Anda adalah memilih mana yang paling terpercaya. Jangan sungkan bertanya secara mendetil sebelum membelinya. Lebih baik selektif sekarang daripada menyesal di kemudian hari.

Itulah beberapa tips sebelum menjalankan ibadah umroh yang harus Anda perhatikan. Yang paling seru, Anda juga bisa beribadah sambil berwisata, lho. Semoga bermanfaat! (Rima)