Cara Efektif untuk Menghabiskan Kuota Internet Rollover

Persaingan antarprovider kini tak hanya seputar kecepatan internet yang ditawarkan saja, tetapi juga dengan banyaknya jumlah kuota yang ditawarkan setiap bulan. Tentu, hal ini sangat menguntungkan kamu sebagai konsumen karena bisa menikmati layanan yang premium dengan harga bersaing. Tak hanya internet cepat yang bisa kamu nikmati, kamu pun bisa mendapatkan kuota unlimited setiap bulannya. Yang menarik, sudah banyak provider yang menerapkan sistem rollover; jadi, sisa kuota setiap bulannya tidak akan hangus, melainkan akan diakumulasi dengan kuota bulan depannya.
Hanya saja, tak sedikit orang yang bingung untuk menghabiskan kuota rollover yang semakin bertambah setiap bulannya. Supaya kuota kamu terpakai dan tidak terbuang sia-sia, coba manfaatkan dengan hal ini, yuk!
- Unduh video kesukaanmu. Berlangganan aplikasi Viu atau Netflix di ponsel? Manfaatkan kuota kamu untuk mengunduh film atau serial televisi favorit kamu! Dengan demikian, kamu bisa menontonnya kapan saja, meski sinyal internet kamu sedang buruk. Misalnya: sinyal di kereta biasanya suka naik turun nih sehingga tidak maksimal untuk streaming Kamu bisa mengakali situasi ini dengan menonton video yang sudah kamu unduh sebelumnya di ponsel. Lumayan, kan? Pilih unduhan dengan kualitas HD agar aktivitas menonton juga makin yahud!
- Streaming video. Tak hanya mengunduh, kuota juga bisa dimanfaatkan untuk streaming Hayo, siapa nih yang lebih sering memanfaatkan Wi-Fi untuk streaming dibanding menggunakan kuota? Mulai sekarang, jangan terlalu sayang sama kuota. Gunakan saja kuota kamu untuk streaming video atau menonton film favorit di Netflix! Lumayan kan, sambil mengunduh video, kamu juga bisa sambil nonton. Hanya saja, jika network latency sedang tinggi, video yang kamu tonton mungkin akan sedikit terlambat.
- Streaming musik. Sudah bukan zamannya lagi untuk mengunduh musik dan didengarkan di ponsel. Sekarang, kamu bisa streaming lagu apa pun yang disuka dengan menggunakan aplikasi berupa Spotify atau Joox. Kapan pun di mana pun, kamu bisa mendengarkan lagu apa saja sesuai mood, dengan menggunakan kuota internet kamu!
- Update semua pembaruan aplikasi. Seringkali, ponsel kamu di-setting untuk melakukan pembaruan setiap kali terkoneksi dengan Wi-Fi. Nah, kamu bisa lho mengubahnya menjadi menggunakan kuota internet. Dengan demikian, jika ada pembaruan dari aplikasi di ponsel, kamu bisa langsung meng-update-nya dengan menggunakan kuota.
Selain empat cara di atas, kamu juga bisa menggunakan kuota internet di ponsel untuk tethering dengan laptop. Jadi, kamu bisa browsing atau menggunakan internet dengan bebas via laptop. Well, semoga membantu, ya!