Temukan Berbagai Tips Menarik di Situs Ini

Belum Banyak yang Tahu, Ini Fungsi Memasang Kaca Pada Rumah

Belum Banyak yang Tahu, Ini Fungsi Memasang Kaca Pada Rumah

Apa yang terlintas dipikiran Anda ketika mendengar kata “kaca”? Mungkin ada yang membayangkan kaca untuk bercermin atau juga kaca jendela. Namun, kegunaan kaca sebenarnya ada banyak. Jenisnya pun bermacam-macam. Misalnya, kaca yang berfungsi untuk sekat di dalam ruangan, biasanya terbuat dari tempered glass yang dilapisi dengan glass film. Beda lagi jenis kaca yang digunakan untuk bercermin atau jendela mobil. Setiap jenis kaca memiliki fungsinya masing-masing. Nah, kaca memiliki berbagai macam fungsi, berikut ini adalah fungsi kaca yang biasa digunakan di rumah:

  • Memberikan efek lebih lapang pada ruangan

Ada beberapa trik untuk membuat ruangan sempit terlihat lebih luas. Salah satu cara yang paling ampuh adalah dengan menggunakan kaca. Kaca reflektif atau kaca cermin akan memantulkan bayangan ruangan sehingga membuat kesan seakan-akan ada ruangan lagi di sebelah. Sedangkan jika menggunakan kaca tempered yang transparan, ruangan juga terasa seperti menyatu dengan sebelahnya.  Tidak hanya itu, kaca juga bisa menjadi alternatif sekat ruang tanpa membuat keseluruhan ruang terasa penuh.

  • Membantu pencahayaan ruangan

Penggunaan kaca akan membuat ruangan terlihat terang di siang hari. Biasanya kaca lebih cocok dipasang di ruangan yang membutuhkan penerangan seperti ruang tamu. Jika dipasang di ruang tamu, kaca cermin dapat memantulkan cahaya matahari. Sedangkan kaca transparan dapat meneruskan cahaya matahari dari luar.

  • Menjaga kelembapan

Tingkat kelembapan di ruangan perlu di jaga. Ruangan yang terlalu lembab dapat membuat jamur dan bakteri lebih mudah berkembang biak. Dengan kaca yang meneruskan cahaya matahari, maka ruangan akan terasa lebih hangat dan terjaga kelembapannya.

  • Membuat ruangan lebih nyaman

Manfaat kaca mulai dari membuat ruangan lebih lapang dan terang otomatis akan membuat ruangan lebih nyaman. Memasang kaca di ruangan juga membuat penghuni menjadi lebih betah. Itulah mengapa terkadang di ruangan tunggu, misalnya seperti restoran atau salon, biasanya dipasang kaca berukuran besar. Dengan cermin, biasanya orang-orang bisa jadi lebih betah dan menikmati waktu.

  • Membawa nilai positif

Menurut ilmu feng shui, memasang kaca pada rumah pasalnya akan membawa nulai positif dan keberuntungan. Hal ini diyakini karena kaca mewakilkan elemen air dalam ilmu feng shui yang dan dapat memberikan energi positif.

Ternyata bukan hanya sekedar untuk bercermin tapi manfaat kaca ada banyak bukan? (Rima)