Temukan Berbagai Tips Menarik di Situs Ini

Bikin Camilan Ayam Crispy Khas Taiwan di Rumah, yuk!

Bikin Camilan Ayam Crispy Khas Taiwan di Rumah, yuk!

Siapa sih yang tidak suka ayam? Semua orang, mulai dari anak-anak hingga dewasa, pastinya sangat menyukai makanan yang kaya nutrisi ini. Selain dimakan bersama nasi, ayam juga bisa loh dibuat menjadi camilan. Rasanya? Tentu saja enak dan dijamin kamu akan menyukainya. Camilan ini adalah ayam crispy khas Taiwan yang kini banyak ditemukan di mall-mall besar, khususnya di ibukota. Pernah memakannya? Pasti pernah, terutama kamu yang tinggalnya di kota Jakarta, Bali, Batam, Bandung, dan kota lainnya.

Eits, buat kamu yang belum pernah memakannya, jangan berkecil hati, ya, karena kamu bisa kok membuat camilannya sendiri di rumah. Namun, sebelum membuatnya, ada baiknya siapkan dulu beberapa bahan yang dibutuhkan, seperti:

  • Dada ayam tanpa tulang 500 gram
  • Telur ayam 1 butir
  • Tepung terigu 6 sendok
  • Tepung tapioka 6 sendok
  • Bawang putih 3 siung
  • Saus tiram, kecap asin, gula pasir, bubuk cabai (secukupnya)
  • Bumbu penyedap (secukupnya atau sesuai selera)

Setelah menyiapkan bahan-bahannya, sekarang kamu bisa langsung membuat ayam crispy khas Taiwan tersebut. Berikut caranya:

  1. Pertama, belah dada ayam menjadi dua bagian lalu potonglah masing-masing dada tersebut menjadi lebih tipis. Setelah itu, haluskan dada dengan cara dipukul sampai rata.
  2. Selanjutnya, buatlah bumbu marinasi dengan mencampurkan bawang putih yang sudah dihaluskan, tambahkan gula pasir, kecap asin, dan saus tiram.
  3. Kemudian, olesi dada ayam dengan bumbu marinasi dan biarkan selama 30 menit. Selama ayam dimarinasi, siapkan tepung tapioka, telur yang sudah dikocok, dan tepung terigu di wadah berbeda.
  4. Berikutnya, celupkan dada ayam yang sudah dimarinasi ke dalam tepung terigu sampai merata. Lalu, baluri dengan telur dan lapisi kembali dengan tepung tapioka. Pijit-piji ayam dan pastikan semua bagiannya tertutupi tepung. Lakukan cara ini pada ayam yang tersisa.
  5. Terakhir, goreng ayam sampai matang atau warnanya cokelat keemasan. Angkat dari penggorengan dan tiriskan minyaknya.
  6. Agar rasanya semakin nikmat, tambahkan bumbu penyedap seperti keju, jagung manis, BBQ, serta taburi dengan bubuk cabai.
  7. Setelah bumbu tercampur, kamu bisa langsung memotong-motong ayamnya dengan gunting.

Wah, mudah sekali kan membuatnya? Yuk, buat di rumah!